Sejarah Perkembangan Komputer dari Masa ke Masa

Daftar Isi
komputer terus mengalami perkembangan dengan fitur yang makin canggih

Komputer merupakan salah satu alat yang sangat membantu manusia untuk membantu pekerjaannya sekaligus mengelolah berbagai data. Tentu saja komputer pada jaman dahulu dan sekarang sangatlah berbeda, baik dari spesifikasi maupun kegunaannya. Perbedaan spesifikasi dan kegunaan komputer termasuk kedalam perkembangan komputer. Tahapan dalam perkembangan komputer itu disebut generasi.

Read more! Cara Cek Spesifikasi Komputer

Dari dulu sampai sekarang, perkembangan komputer terbagi kedalam lima generasi dimana masing- masing generasi dikembangkan oleh para ilmuwan dan teknisi yang memiliki tangan - tangan handal dan terampil sehingga perkembangan dari generasi ke generasi selanjutnya terorganisir.

Berikut perkembangan teknologi komputerisasi dari jaman dulu hingga sekarang:

Generasi Pertama (1940 - 1959)

komputer generasi pertama memiliki ukuran yang sangat besar

Terjadinya perang dunia kedua adalah awal mulanya komputer generasi pertama. Komputer pada generasi ini disebut Electronic Numerical Integrator and Computer (ENIAC). Program ENIAC dikerjakan pada tahun 1943 dan selesai pada tahun 1946 oleh John Presper Eckert dan Dr. John W. Mauchly.

Program pertama yang ada di generasi pertama yaitu machine language. Ciri utama komputer generasi ini yaitu CPU. CPU-nya merupakan mesin pertama yang digunakan sebagai mengoperasi seluruh sistem komputer. Ciri lainnya dari komputer generasi pertama yaitu ukuran fisik hardware komputer yang begitu besar sehingga memerlukan ruang yang luas.

Read more! Perbedaan 32bit dan 64bit

Intruksi operasi juga dibuat hanya untuk melakukan tugas tertentu, programnya hanya dibuat dengan bahasa mesin, suhunya cepat panas sehingga memerlukan pendingin, membutuhkan daya listrik yang besar, komputer mempunyai silinder magnetik untuk menyimpan data dan menggunakan simpanan luar magnetic tape dan magnetic disk, daya simpannya kecil, prosesnya lambat, menggunakan konsep stored program, dan sirkuitnya menggunakan tabung hampa yang menyebabkan ukuran komputer pada masa tersebut berukuran sangat besar.

Generasi Kedua (1959 - 1964)

komputer generasi kedua memiliki ukuran yang masih besar, tapi dengan teknologi yang lebih canggih

Awal mulanya tercetus komputer generasi kedua yaitu bermula dari ditemukannya transistor, alat yang bisa memaksimalkan kinerja komputer dengan ukuran kecil pada tahun 1948 yang mempengaruhi perkembangan komputer dalam segi komponen elektroniknya dan dapat mempengaruhi perkembangan komputer generasi kedua dengan cepat.

Para ilmuan mulai menggarap komputer generasi kedua pada tahun 1959 sampai 1960an. Mesin pertama yang menggunakan teknologi ini yaitu super komputer. Super komputer yang dibuat oleh IBM diberi nama Stretch dan yang dibuat oleh Sprery - Rand diberi nama LARC. Komputer generasi kedua ini menggantikan posisi bahasa mesin dengan bahasa assembly, bahasa yang menggunakan singkatan sebagai pengganti kode biner.

Read more! Cara Menghilangkan Sandi di Windows 10

Ciri - ciri komputer generasi ini yaitu sudah menggunakan operasi dalam bahasa pemrograman tingkat tinggi COBOL dan Fortran, memakai simpanan dari luar yang berupa magnetic tape dan magnetic disk, kapasitas memori utama dikembangkan dari magnetic core storage, memiliki kemampuan dalam melakukan proses real-time dan real-sharing, ukuran fisik lebih kecil dari komputer generasi pertama, proses operasi lebih cepat, kebutuhan daya listrik lebih kecil, orientasi penggunaan program tertuju pada aplikasi bisnis dan teknik.

Komputer generasi ini juga menandakan permulaan munculnya mini komputer terbesar kedua dalam keluarga komputer.

Generasi Ketiga (1964 - 1970)

komputer generasi ketiga sudah mulai digunakan perorangan, hanya saja masih terbatas

Penggunaan transistor menyebabkan kinerja komputer cepat panas, sehingga mendorong ilmuwan bernama Jack Billy mencoba melakukan penelitian. Pada tahun 1958, Ia menemukan IC atau Integrated Circuit, sebuah chip kecil yang merupakan komponen lebih canggih dibandingkan transistor. Chip kecil ini mampu menampung banyak komponen menjadi satu. Perkembangan komputer generasi ketiga muncul pada era 1964 sampai 1970an.

Salah satu ciri utama komputer generasi ini yaitu sebagai sejarah komputer teknologi IC, sebab IC mulai familiar dan banyak digunakan pada perangkat komputer hingga generasi sekarang.

Read more! Cara Eject Hard Disk Eksternal dengan Aman

Ciri lain dari komputer genarasi ketiga yaitu penggunaan listrik lebih hemat, software mengalami peningkatan, harga semakin murah, kapasitas memori lebih besar dan dapat menyimpan ratusan ribu karakter, kinerja komputer menjadi lebih cepat dan tepat, memiliki kemampuan melakukan multiprocessing dan multitasking, sudah menggunakan terminal visual display dan dapat mengeluarkan suara, menggunakan media penyimpanan luar disket magnetik, dan memiliki kemampuan komunikasi dengan komputer lain.

Generasi Keempat (1970 - 2000an)

komputer generasi keempat sudah didistribusikan secara masal

Perkembangan komputer generasi keempat dimulai pada tahun 1979 sampai tahun 2000an. Komputer generasi keempat merupakan lanjutan dari generasi ketiga, bedanya chip IC komputer generasi keempat sudah dikembangkan sehingga IC-nya lebih terintegrasi dan kompleks.

Chip IC tersebut dikembangkan oleh perusahaan Very Large Scale Integration sejak tahun 1980an dan pada akhirnya satu chip tunggal mampu menampung ribuan komponen. Sejarah perkembangan komputer generasi keempat mempunyai tampilan monitor satu warna.

Ciri - ciri komputer pada generasi ini yaitu menggunakan LSI, berkembangnya komputer mikro yang menggunakan semikonduktor dan micro prosesor berbentuk chip sebagai memorinya, belum memiliki standar sebuah komputer terutama personal computer (PC).

Di generasi ini juga istilah PC mulai muncul, dimana komputer sudah mulai dipasarkan ke sektor perorangan dan muncul sebuah laptop yaitu komputer jinjing yang bisa dibawa kemana - mana.

Generasi Kelima (2000an - Sekarang)

komputer generasi kelima adalah yang paling canggih dan memiliki teknologi mutakhir

Komputer generasi kelima adalah komputer yang berkembang pada era sekarang. Komputer generasi ini sering disebut sebagai komputer generasi masa depan. Munculnya LSI yang merupakan pemadatan ribuan microprocessor.

Komputer pada generasi ini memiliki ukuran fisik yang lebih kecil namun memiliki kemampuan yang semakin canggih dalam pengoprasiannya. Ciri - ciri komputer jenis ini yaitu masih menggunakan teknologi LSI, namun fiturnya semakin banyak dan pemrosesan informasi yang jauh lebih cepat.

Demikianlah informasi mengenai perkembangan teknologi komputerisasi dari jaman dulu hingga sekarang dan dari generasi ke generasi. Semoga artikel ini bermanfaat.

Referensi: