Cara Tarik Saldo DANA ke Rekening Bank Tanpa Biaya Admin
Daftar Isi
Read more! Bayar Pakai DANA di KFC
Saya tidak melakukan penarikan melalui agen karena menurut saya itu terlalu ribet dimana kita harus pergi ke agen pilihan kita untuk mengambil uang (cash). Saya lebih memilih rekening karena kepraktisannya, dan apabila butuh uang cash ya langsung ke ATM saja. Toh, tidak ada bedanya.
Tarik Saldo DANA ke Rekening Bank
Pertama, pilih menu 'Cashout' atau 'Tarik Saldo' dalam bahasa Indonesia.
Di menu selanjutnya, silahkan pilih 'Bank Transfer'.
Kemudian masuukan nominal uang yang ingin kamu cairkan beserta detil informasi bank tujuan. Jika sudah benar semua, tekan tombol 'Cashout'.
Setelahnya kamu akan masuk ke halaman konfirmasi. Pastikan nama penerima dan rekening tujuan sudah benar. Lalu, klik 'Cashout'.
Masukkan PIN DANA milikmu (bukan PIN rekening).
Baca Juga: loading
Setelah memasukkan PIN, kamu akan menerima notifikasi 'status pembayaran'. Jika sukses, tinggal tunggu saldonya masuk saja.
Pengalaman saya, saldo yang ditarik akan langsung masuk ke rekening (otomatis) saat itu juga.
Note!
Nominal minimal yang dapat dicairkan adalah 50 ribu, dan ada biaya admin sebesar Rp.4.500. Jadi, pastikan saldomu mencukupi, ya!
Read more! Beli Pulsa Pakai DANA
Eniwei, DANA juga memberikan kuota bebas biaya admin sebanyak 10 kali per user per bulan. Dengan kata lain, kamu tidak akan dibebankan biaya tambahan ketika ingin melakukan cashout.
Begini notifikasinya yang akan muncul menu cashout dipilih.
Oke, cukup sekian artikel kali ini. Semoga bermanfaat!